Download update terbaru PCMAV 2.0 Valkyrie

Setelah merilis PCMAV 1.93 build 4 akhrinya dirilis juga versi 2 PCMAV yaitu PCMAV 2.0 Valkrie.

APA YANG BARU?
a. IMPROVED! Implementasi modul baru untuk manajemen operasi memory
dan pencarian file yang begitu cepat dan stabil.

b. NEW! IntelligentScan (iScan) engine for ClamAV untuk meningkatkan
akselerasi pendeteksian ketika engine ClamAV digunakan.
Pada PCMAV generasi 1.x banyak dikeluhkan mengenai betapa lambatnya
PCMAV ketika digabung dengan engine ClamAV. Untuk itulah kami
melakukan riset mendalam untuk mengembangkan sebuah engine tambahan,
yang diharapkan secara signifikan dapat meningkatkan performa PCMAV
ketika digabung dengan engine ClamAV. Hasilnya, terciptalah iScan
for ClamAV yang secara meyakinkan mampu meningkatkan performa scan
PCMAV+ClamAV hingga 40% lebih cepat. Buktikan sendiri!

c. NEW! RealTime Protector (RTP) for Vista dan Windows 7. PCMAV RTP
merupakan satu-satunya antivirus produksi Indonesia yang dapat berjalan
lancar dan stabil di Windows Vista. Khusus untuk Windows 7, walau cukup
berjalan lancar, RTP masih bersifat eksperimental mengingat Windows 7
sendiri yang masih berstatus Beta.

d. NEW! Virus Quarantine (karantina) untuk mengisolasi file-file yang
dicurigai bervirus ke tempat yang aman dan terlindungi sebelum
diambil tindakan lebih lanjut, seperti penghapusan maupun perbaikan
file. Jika ternyata file tersebut tidak berbahaya (false alarm),
maka dapat dikembalikan ke lokasi awal di mana file tersebut berasal.
Klik angka pada info Quarantined untuk masuk ke menu karantina. Folder
dan file “\quarantine\quarantine.dat” secara otomatis akan terbentuk
ketika PCMAV dijalankan untuk pertama kalinya di harddisk.

e. NEW! Virus Submit yang terintegrasi di menu Virus Quarantine.
Jika pada PCMAV generasi 1.x ditemukan file yang dicurigai (suspected)
maka Anda harus mengirimkan contoh file tersebut secara manual melalui
e-mail dengan sebelumnya dilakukan kompresi yang terpassword. Kini
keribetan tersebut tidak ada lagi. Fitur Virus Submit hadir untuk
mempermudah pengiriman otomatis file-file yang dikarantina ke PC Media.
Tinggal pilih file yang dimaksud di menu Virus Quarantine, lalu pilih
Submit. File yang berhasil dikirim akan dianalisa dan sesegera mungkin
dibuatkan update antivirus-nya berdasarkan skala prioritas.

f. NEW! PC Media Updates Manager untuk update online otomatis, baik
untuk file database virus PCMAV (update.vdb) maupun ClamAV
(main.cvd & daily.cvd).

g. IMPROVED! Integrasi awal PCMAV Cleaner & RTP. Proses awal PCMAV
Cleaner kini lebih cepat karena tidak lagi memeriksa memory/sistem
start-up Windows ketika RTP telah aktif. Dan untuk lebih menghemat
penggunaan memory, kini PCMAV Cleaner & RTP mampu menggunakan
memory bersama untuk database virus.

h. IMPROVED! Fitur scan melalui klik-kanan pada Explorer (/REGSHELL).
Bukan hanya file, kini folder juga dapat dilakukan scan dengan klik-kanan.

i. NEW! Fresh-Look dengan tampilan baru yang lebih simpel, cerdas,
informatif, dan tentunya menyenangkan.

j. BUG FIXED! Kesalahan deteksi (false alarm) heuristik pada beberapa
program dan script.

k. IMPROVED! Database virus utama (pcmav.vdb) kini dikeluarkan dari
modul utama dan bersama file update database virus (update.vdb)
diletakkan di folder “\vdb”

l. IMPROVED! Engine dan CVD tambahan ClamAV (0.9x) kini wajib
diletakkan di folder “\plugins\ClamAV”

m. IMPROVED! Ditambahkan database pengenal dan pembersih 54 virus
lokal/asing/varian baru yang dilaporkan menyebar di Indonesia. Total 2614
virus beserta variannya yang banyak beredar di Indonesia telah dikenal di
versi 2.0.0 ini oleh core engine PCMAV.

n. IMPROVED! Perubahan beberapa nama virus mengikuti varian baru yang
ditemukan.

o. IMPROVED! Perbaikan beberapa minor bug dan improvisasi kode internal
untuk memastikan bahwa PCMAV tetap dapat menjadi antivirus kebanggaan
Indonesia.

Download disini: